Dipulihkan dan Dimuliakan Allah

RHK Kamis, 17 Maret 2022

Zakharia 12:7-9

Jika Tuhan memulihkan, maka pasti sempurna. Jika Tuhan memelihara umat-Nya, maka dipelihara-Nya dengan sempurna pula. Yehuda maupun Yerusalem mengalami pemulihan, pemeliharaan dan perlindungan Tuhan yang sempurna, setelah sekian lamanya negeri itu mengalami berbagai persoalan sehubungan dengan kejahatan yang terjadi sebelumnya.

Tapi ketika mereka bertobat dan menjadi hidup setia kepada Tuhan, maka mereka diselamatkan, dipulihkan dan dipelihara serta diberkati Allah secara sempurna. Orang-orang yang dahulu tersandung, akan menjadi seperti Daud. Jadi laksana raja dengan segala keperkasaannya. Begitulah pemulihan Tuhan.